Cara Mudah Membuat Email Gmail

Informasi tentang : cara mudah membuat email gmail, cara gampang buat email gmail, cara simpel membuat email gmail.

Bagaimana cara membuat email gmail ?

Cara membuat email gmail ini sudah banyak di bahas di blog lain yang sudah lama eksis di dunia blogging, namun Admin rasa tidak ada salahnya admin juga membuat artikel tentang cara membuat email gmail terbaru ini. Admin tertarik untuk membuat artikel tentang cara membuat email gmail ini karena beberapa waktu yang lalu keponakan admin yang duduk di bangku SMA bertanya bagaimana cara membuat email gmail yang mengisyaratkan pada admin bahwa masih banyak orang diluar sana yang belum mengerti cara membuat email gmail. Padahal saat ini email sudah banyak digunakan karena untuk membuka email tidak harus melalui komputer, di mana email sudah dapat dibuka atau diakses menggunakan smartphone. Nah buat yang belum tau cara atau langkah membuat email gmail perhatikan langkah-langkah berikut, dalam tutorial yang admin buat ini sengaja menggunakan gmail versi bahasa indonesia agar lebih mudah dimengerti.

Baiklah tanpa perlu panjang lebar langsung saja kita ke TKP tentang cara mudah membuat email gmail berikut.

Langkah –Langkah membuat email gmail

1. Ketik alamat www.gmail.com 

Setelah anda berhasil maka akan muncul tampilan seperti berikut, tinggal anda klik buat akun yang ada di pojok kanan atas atau yang ada dibawah seperti yang sudah admin tandai dengan tanda panah yang dapat anda lihat pada gambar di bawah ini.



2. Setelah anda klik buat akun, anda akan dibawa masuk kehalaman pengisian data, isilah seluruh data yang diminta setelah anda yakin semua data sudah terisi dengan benar, lalu klik langkah selanjunya . untuk lebih jelasnya lihat gambar dibawah ini dan baca keterangan dibawahnya:


KETERANGAN : 
· Nama : Isi dengan nama depan dan nama belakang anda.
· Pilih nama pengguna anda : Isi dengan alamat email yang anda inginkan, pada contoh diatas saya mengisi dengan "muhamadbudiman0" apabila alamat email yang anda inginkan sudah didaftarkan oleh orang lain maka gmail akan memberikan saran beberapa alamat untuk anda pilih..
· Buat sandi : Isi dengan kata sandi/kunci/password yang ingin anda gunakan untuk login email nantinya.
· Konfirmasi sandi anda : Masukan lagi sandi/kunci/password yang anda tulis tadi pada bagian ini. 
· Tanggal lahir : Isi dengan tanggal lahir. Isi dengan Bulan, Tanggal, dan Tahun lahir anda.
· Gender : Pilih "Pria" atau wanita sesuai dengan jenis kelamin anda.
· Ponsel : Isi dengan nomor hp anda yang aktif.
· Alamat email anda saat ini : Pada bagian kosongkan saja.
· Buktikan anda bukan robot : Isi dengan tulisan/nomor yang terlihat pada kotak yang di sediakan.
· Lokasi : pilih negara anda tinggal.
· Jangan lupa centang kotak saya menyetujui persyaratan layanan dan kebijakan privasi gooogle.
· Lalu klik langkah berikutnya.

3. Selamat akun gmail anda sudah selesai tanpa harus melakukan verifikasi. Seperti telihat pada gambar dibawah ini.
















4. Untuk membuktikan akun gmail anda sudah siap digunakan klik lanjutkan ke gmail maka anda akan melihat tampilan berikut:
















5. Setelah proses loading selesai maka anda akan diberikan beberapa pilihan untuk mengatur akun gmail anda seperti gambar berikut tutup saja kalau anda belum ingin mengatur email anda dengan klik tanda silang.



















6. Berikut tampilan akun gmail yang baru saja anda buat dan siap digunakan.













Harapan admin semoga artikel singkat tentang cara membuat email gmail ini dapat bermanfaat dan mudah dipraktekkan. Terima kasih atas kunjungannya dan tunggu artikel lainnya sampai jumpa lagi.

0 Response to "Cara Mudah Membuat Email Gmail"

Posting Komentar

Tolong berkomentar dengan sopan dan berhubungan dengan artikel yang ada. Komentar yang mengarah pada tindakan spam akan di hapus atau terjaring secara otomatis oleh spam filter

Diberdayakan oleh Blogger.